3 Alasan Melanjutkan Pendidikan Tinggi Dengan Kuliah Jurusan Farmasi
Guna meraih masa depan yang cerah, fungsi pendidikan tinggi sangatlah penting, apalagi di zaman yang terus berkembang. Dengan bekal pendidikan yang tinggi, maka kita dapat bersaing dengan di dunia kerja dengan yang lainnya. Nah,salah satu contoh pendidikan tinggi yang dapat memberikan jaminan masa depan yang baik adalah kuliah jurusan farmasi yang kini sudah disediakan di banyak sekolah tinggi baik swasta maupun negeri.
Mungkin sebagian besar dari kita sudah sering mendengar tentang farmasi. Lalu apa sebenarnya farmasi itu? Farmasi sendiri adalah salah satu keilmuan yang membahas mengenai kesehatan hingga obat-obatan.
Nah, jika seseorang ingin bergelut dan berkarir di dunia farmasi, setelah lulus SLTP sederajat bisa melanjutkan sekolah di Sekolah Menengah Farmasi. Para lulusan Sekolah Menengah Farmasi (SMF) dapat langsung bekerja di apotek sebagai asisten apoteker. Sedangkan bagi yang lulusan S1 Farmasi bisa menjadi seorang apoteker.
Terdapat berbagai macam alasan yang mengapa mahasiswa dan calon mahasiswa memilih berkuliah di jurusan ini. Berikut ini Kami hadirkan 3 alasan yang paling umum mengapa jurusan farmasi banyak dipilih.
Mencintai bidang kesehatan
Alasan pertama dan paling umum mengapa seseorang memilih jurusan farmasi adalah karena kecintaannya kepada dunia kesehatan. Selain itu mereka juga memiliki keminatan untuk terjun di bidang kesehatan dalam rangka menyembuhkan dan membuat sehat manusia dengan obat-obatan.
Jika Anda juga memiliki kecintaan terhadap bidang kesehatan, maka berkuliah di jurusan farmasi bisa menjadi pilihan yang tepat. Prospek kerja jurusan farmasi juga cukup menjanjikan dan dapat memberikan manfaat besar bagi orang banyak.
Bercita-cita menjadi dokter
Tidak sedikit mahasiswa mengambil jurusan farmasi ini karena memiliki cita-cita menjadi dokter. Namun untuk menjadi seorang dokter, setelah lulus S1 harus melanjutkan lagi ke jenjang selanjutnya dan mengambil jurusan kedokteran.
Syarat untuk bisa masuk ke jurusan kedokteran sendiri memang tidaklah mudah karena saingannya cukup banyak. Kemudian setelah lulus dan berhasil menjadi dokter, maka profesi ini mengemban tanggung jawab yang cukup besar karena juga menyangkut orang banyak.
Untuk bisa bisa melanjutkan pendidikan kedokteran, Anda bisa mengambil jurusan kuliah farmasi terlebih dahulu. Karena di jurusan farmasi Anda akan mempelajari berbagai hal menyangkut kesehatan, obat-obatan dan meracik obat layaknya seorang dokter.
Dengan memilih jurusan farmasi, maka Anda bisa bisa berlatih ilmu dasar yang sesuai dengan pekerjaan seorang dokter yaitu bertugas mengobati pasien lewat obat.
Prospek kerja yang menjanjikan
Perlu Anda ketahui prospek kerja bagi lulusan jurusan farmasi sangatlah bagus dan menjanjikan. Sebagai buktinya, survei membuktikan sangat jarang sekali seorang lulusan farmasi yang menganggur. Hal tersebut salah satunya karena lapangan pekerjaan terbuka secara luas baginya. Kebanyakan sarjana lulusan farmasi langsung direkrut untuk kerja baik itu oleh perusahaan farmasi besar maupun apotek skala kecil.
Setiap perusahaan farmasi akan berlomba-lomba dalam mendapatkan tenaga kerja yang ahli di bidang farmasi yang cerdas dan kompeten. Umumnya mereka akan melakukan perekrutan tenaga kerja dari lulusan jurusan farmasi terbaik di setiap perguruan tinggi negeri maupun swasta.
Nah itulah dia setidaknya 3 alasan yang paling umum mengapa kuliah jurusan farmasi banyak dipilih oleh mahasiswa juga calon mahasiswa. Untuk perguruan tempat menimba ilmu yang tepat, maka Universitas Indonesia bisa menjadi pilihan terbaik.
Universitas Indonesia atau yang sering dikenal dengan sebutan UI sendiri merupakan kampus terbaik di Indonesia yang sudah bertaraf internasional. Untuk informasi lebih lengkap mengenai fakultas farmasi UI, Anda bisa langsung mengunjungi website https://farmasi.ui.ac.id.

Comments
Post a Comment